Yuk Pahami Apa itu Rangkaian Listrik Paralel dan Seri

17 Des 2022  |  612x | Ditulis oleh : Kak Min
Yuk Pahami Apa itu Rangkaian Listrik Paralel dan Seri

Tentu kamu sudah tahu bahwa dalam mata pelajaran Fisika, ada yang namanya rangkaian listrik. Berdasarkan bentuknya, rangkaian listrik tersebut digolongkan ke dalam dua bagian. Rangkaian pararel dan seri menjadi dua bagian dari rangkaian listrik tersebut. Berdasarkan wujudnya, rangkaian listrik dapat dikategorikan dalam dua golongan yakni rangkaian seri dan rangkaian paralel. Rangkaian seri merupakan sebuah rangkaian listrik yang dipasang berderet tanpa adanya cabang. Sementara rangkaian paralel merupakan rangkaian listrik yang dipasang sejajar sehingga membentuk beberapa cabang.

Baik pada rangkaian listrik pararel maupun seri, memiliki beberapa perbedaan dari sisi penggunaan. Bukan hanya dari sisi penggunaannya saja, ada juga kelebihan dan kekurangan pada rangkaian listrik masing-masing. Untuk penggunaan rangkaian seri biasanya banyak terdapat pada berbagai alat yang tidak memiliki banyak ruang dan jaringan kabel. Contoh benda sederhana yang menggunakan rangkaian seri ialah lampu senter.

Rangkaian seri dapat terbentuk apabila dua buah atau lebih komponen elektronika dihubungkan secara berderet/berurutan, dengan sumber tegangan yang juga dihubungkan berderet. Jika salah satu komponen dipindahkan dari rangkaian seri, maka arus listrik tidak dapat mengalir sebab rangkaian ini terbuka. Rangkaian seri juga biasanya digunakan pada radio, televisi hingga PC komputer.

Salah satu keuntungan dari rangkaian seri adalah rangkaiannya sederhana dan hemat kabel, oleh karenanya untuk membuatnya pun cukup mudah. Sedangkan, kerugiannya bisa kita lihat apabila salah satu lampu diputuskan/dimatikan, secara bersamaan lampu yang lainnya juga akan mati.

Sementara untuk penggunaan rangkaian paralel terdapat pada beberapa alat yang punya cukup ruang dan memerlukan lebih banyak jaringan kabel seperti pada lampu-lampu di rumah. Pada rangkaian yang lebih kompleks seperti listrik di dalam rumah, banyak juga dijumpai rangkain seri dan rangkaian paralel yang dikombinasikan sesuai dengan kebutuhan dari individu yang menempati rumah tersebut.

Sama halnya dengan penggunaan rangkaian lampu-lampu taman yang digabung dalam satu saklar, sehingga saat saklar dalam kondisi mati (dinonaktifkan), maka seluruh lampu taman akan padam secara serentak. Namun, lampu yang ada di dalam rumah tidak ikutan padam. Tujuan dari kombinasi tersebut demi menghasilkan efisiensi serta manfaat yang lebih maksimal.

Setiap lampu yang ada pada rangkaian paralel memperoleh arus tanpa dipengaruhi lampu satunya. Hal tersebut yang kemudian mengakibatkan lampu lainnya masih terhubung dengan sumber arus listrik tersebut. Contohnya jika lampu-lampu yang ada di rumah kamu pasang secara paralel, meskipun salah satu dari lampu-lampu dimatikan atau padam, lampu lainnya pasti masih akan tetap menyala.

Menurut hukum I Kirchhoff, arus listrik terbagi dalam tiga cabang, apabila kuat arus dalam tiap cabang dijumlah maka besarnya sama dengan kuat arus sebelum memasuki cabang. Untuk kelebihan rangkaian seri yang bisa kamu pahami adalah rangkaian ini hanya memerlukan sedikit komponen pada rangkaiannya. Hal tersebut menjadikan biaya yang dibutuhkan dalam penyusunan rangkaian seri ini relatif lebih terjangkau.

Sementara untuk kekurangan rangkaian seri adalah apabila disusun dengan lebih dari satu lampu, lalu ada salah satu aliran lampu yang dinonaktifkan, maka seluruh rangkaiannya akan ikut padam. Disamping itu karena rangkaian listriknya disusun secara berurutan maka nyala lampu akan jadi lebih redup. Selanjutnya adalah pembahasan plus minus rangkaian listrik paralel. Untuk kelebihan dari rangkaian paralel yang cukup disukai adalah dapat menyalakan lampu dengan lebih terang dari rangkaian seri.

Jika ada salah satu lampu yang dinonaktifkan/dipadamkan, maka tidak akan berdampak pada lampu yang lain sama sekali. Sedangkan kekurangan yang dimiliki oleh rangkaian listrik paralel adalah rangkaian ini memerlukan komponen yang jauh lebih banyak untuk rangkaiannya. Hal tersebut tentu saja mengharuskan lebih banyak biaya yang dikeluarkan untuk menyusun rangkaian listrik. Sederhananya, rangkaian listrik paralel jauh lebih mahal dibandingkan dengan rangkaian listrik seri.

Kamu ingin berlatih kemampuan belajarmu? Yuk berlatih dengan Pijar Belajar! Aplikasi yang dirancang untuk siswa agar mendapat suplemen pembelajaran di sekolah yang dapat diakses kapan saja dan dimana saja. Pijar Belajar adalah layanan OTT Edukasi Digital dari PT. Telkom Indonesia sebagai rebranding atas layanan IndiHome Study dengan misi dan visi membantu pemerataan pendidikan di Indonesia dan mencerdaskan kehidupan bangsa Indonesia. Dalam layanan ini tersedia Buku Sekolah Elektronik, Soal Latihan Belajar, Soal Latihan Ujian, dan Video Pembahasan.

Baca Juga:
Wujudkan Impian Tampil Cantik Awet Muda Sehat dan Ideal

Wujudkan Impian Tampil Cantik Awet Muda Sehat dan Ideal

Kesehatan      

12 Mei 2020 | 1269 Kak Min


Tubuh kita tentu membutuhkan banyak vitamin dan nutrisi, pernah gak baca dari ahli gizi Cassandra Barns yang mengatakan bahwa ada buah yang mengandung serat tinggi dan antioksidan yang ...

Salam Dulu atau Ketuk Pintu Dulu, Begini Adab Masuk Rumah dan Bertamu

Salam Dulu atau Ketuk Pintu Dulu, Begini Adab Masuk Rumah dan Bertamu

Religi      

18 Sep 2021 | 975 Kak Min


Dalam kajian kitabnya, KH. Ahmad Bahauddin Nursali atau kerap disapa Gus Baha pernah menerangkan adab-adab dan etika ketika kita bertamu atau masuk rumah orang ...

Pusat dan Jasa Pasang Kaca Film Profesional Surabaya

Pusat dan Jasa Pasang Kaca Film Profesional Surabaya

Tips      

29 Maret 2022 | 990 Kak Min


Pemasangan kaca film tidak boleh sembarangan atau asal-asalan, untuk hasil yang terbaik cari pusat dan jasa pasang kaca film profesional Surabaya yang sudah berpengalaman. Seperti halnya ...

Universitas AMIKOM Hibahkan 100 Buku 76 Judul

Universitas AMIKOM Hibahkan 100 Buku 76 Judul

Kampus      

29 Jun 2021 | 1526 Kak Min


Waktunya untuk mendaftar kuliah, bagi Anda yang masih bingung mau kuliah dimana? Segera daftarkan diri anda di Universitas AMIKOM Purwokerto (UAP). AMIKOM adalah Kampus IT yang berkomitmen ...

Trik Memulai Bisnis Skincare dari Ahli yang Bisa Mengubah Hidup Anda

Trik Memulai Bisnis Skincare dari Ahli yang Bisa Mengubah Hidup Anda

Tips      

20 Sep 2023 | 2251 Kak Min


Apakah Anda ingin memulai usaha skincare, tetapi Anda terkendala dengan modal, atau Anda pernah berpikir untuk memulai usaha skincare tetapi modal terbatas? Mungkin sebagian besar orang ...

Pelapis Dak Anti Bocor yang Mampu Menahan Badai dan Hujan Dengan Kuat

Pelapis Dak Anti Bocor yang Mampu Menahan Badai dan Hujan Dengan Kuat

Tips      

21 Sep 2023 | 1911 Kak Min


Apakah Anda bosan dengan atap rumah yang selalu bocor ketika musim hujan tiba? Atau mungkin Anda sedang membangun bangunan baru dan mencari pelapis dak yang tangguh dan tahan lama? Jika itu ...