Kecelakaan Bus di Tol Surabaya Mojokerto, 14 Meninggal Dunia

17 Mei 2022  |  795x | Ditulis oleh : Kak Min
Kecelakaan Bus di Tol Surabaya Mojokerto, 14 Meninggal Dunia

Kecelakaan Bus Ardiansyah bernomor polisi S-7322-UW di KM 712+400 jalur A Tol Surabaya – Mojokerto, Jawa Timur menyebabkan 14 orang meninggal dunia pada (16/5)

Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto menjelaskan satu orang korban tambahan meninggal dunia di rumah sakit, sedangkan sisanya sebanyak 13 orang meninggal di tempat kejadian.

“Sebanyak 13 orang meninggal di tempat kejadian perkara, satu tambahan meninggal di RS. Total korban 14 orang meninggal dunia dari 25 penumpang,” katanya.

Dirmanto menyebut saat ini Direktorat Lalu Lintas Polda Jatim sedang melakukan pendataan terhadap korban.

Sementara itu mengenai penyebab kecelakaan, diduga karena kelalaian manusia karena sopir mengantuk.

“Data sementara di lapangan, penyebab kecelakaan diduga kelalaian manusia, sopir cadangan ini kelelahan atau mengantuk. Sehingga saat melintasi KM 712+200 itu oleng, lalu pas di 712+400 menabrak papan reklame,” katanya.

Dirmanto menerangkan, korban luka ringan dan berat dievakuasi ke RS Petrokimia Gresik, RS Citra Medika, kemudian RS EMMA Kota Mojokerto.

“Yang meninggal dunia kami evakuasi ke RS Wahidin Soediro Husodo Mojokerto, kemudian RSI Sakinah Mojokerto,” katanya.

“Kemungkinan akan kami informasikan ke keluarga korban kalau datanya sudah valid. Nanti kami hubungi keluarga korban,” ungkap Dirmanto menambahkan.

Sementara itu, Pemerintah Kota Surabaya mengirimkan delapan unit ambulans ke RSUD Wahidin Mojokerto untuk membawa sejumlah jenazah warga Surabaya yang menjadi korban kecelakaan.

“Sesuai arahan pak wali kota untuk mengawal korban karena ini warga Surabaya,” terang Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Surabaya Ridwan Mubarun.

Seluruh ambulans digunakan untuk membawa jenazah ke rumah duka di Kelurahan Benowo, Kecamatan Pakal.

Ridwan mengungkapkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan aparat di wilayah setempat untuk membantu keluarga korban terkait pemakaman.

Baca Juga:
Bersemangat dan Sehat dengan Bersepeda Yuk

Bersemangat dan Sehat dengan Bersepeda Yuk

Kesehatan      

16 Jul 2020 | 1093 Kak Min


Buat Anda yang suka olahraga, saat ini lagi booming nih olahraga bersepeda. Selain jalan kakai bersepeda juga adalah kegiatan yang sangat menyehatkan , selain itu secara signifikan jalan ...

Ngeri! Simpan Struk ATM Bisa Bikin Kanker, Langsung Buang Sekarang Juga

Ngeri! Simpan Struk ATM Bisa Bikin Kanker, Langsung Buang Sekarang Juga

Nasional      

9 Agu 2022 | 524 Kak Min


Kertas struk yang Anda terima saat membeli bahan makanan, gas, pakaian, makanan restoran, dan banyak lagi umumnya dicetak di atas kertas termal yang dilapisi dengan Bisphenol-A (BPA) atau ...

Bangun Subuh Hari Bisa Mengubah Hidupmu? 4 Hal Ini Sebagai Jawabannya

Bangun Subuh Hari Bisa Mengubah Hidupmu? 4 Hal Ini Sebagai Jawabannya

Religi      

7 Jan 2020 | 1872 Kak Min


Mitra-Media - Islam adalah agama yang sempurna sampai masalah bangun tidur pun diatur sedemikian rupa. Salahsatu bentuk pengaturan ‘default’ dari ajaran Islam untuk hal tersebut ...

Dealer Resmi Pemasangan Kaca Film di Yogyakarta Menambah Keren Mobil Anda

Dealer Resmi Pemasangan Kaca Film di Yogyakarta Menambah Keren Mobil Anda

Tips      

15 Nov 2023 | 425 Kak Min


Mobil adalah salah satu aset berharga yang memberikan kebanggaan sekaligus kenyamanan bagi pemiliknya. Oleh karena itu, wajar jika kita ingin menjaga penampilan mobil tetap kinclong dan ...

Gempa M 5,5 Guncang Sukabumi, Terasa di Jakarta hingga Bandung

Gempa M 5,5 Guncang Sukabumi, Terasa di Jakarta hingga Bandung

Nasional      

16 Maret 2022 | 833 Kak Min


BMKG melaporkan gempa Sukabumi terjadi sekitar pukul 10.00 WIB, Rabu (16/3). Pusat gempa berada di 113 kilometer tenggara kota Sukabumi dengan kedalaman 10 kilometer. BMKG menyatakan ...

Daftar Artis Indonesia yang Naik Haji Diundang Langsung Oleh Raja Arab

Daftar Artis Indonesia yang Naik Haji Diundang Langsung Oleh Raja Arab

Nasional      

7 Jun 2021 | 962 Kak Min


Menunaikan ibadah haji adalah dambaan semua muslim di Dunia.  Biasanya untuk melaksanakannya kita harus mempersiapkan finansial secara matang,  namun tidak untuk beberapa artis di ...